Al-Jannah Menyiapkan Pemimpin Taqwa dan Kreatif
Kegiatan Assembly Wadah Unjuk Minat dan Bakat Siswa.
Assembly adalah kegiatan yang dilakukan secara rutin setiap bulannya di SD IAS Al Jannah. Kegiatan ini dilakukan secara bersama-sama dari level I sampai level VI.
Pada hari Jumat, 25 November 2022 bertepatan dengan hari guru kegiatan assembly dilaksanakan di SD IAS Al Jannah. Kegiatan ini adalah untuk menunjukkan kreativitas dan kemampuan siswa dalam berbagai bidang. Sehingga siswa lebih percaya diri untuk tampil di depan umum.
Banyak ragam penampilan yang disuguhkan oleh anak-anak yang hari itu mendapat jadwal giliran untuk tampil. Mulai dari puisi, pantun, bercerita, bernyanyi, menari, hafalan sampai stand up comedy.
Luar biasa ternyata seluruh anak-anak yang tampil sudah mulai terbangun rasa percaya dirinya untuk tampil didepan teman-teman dan guru-gurunya.
Semoga dengan kegiatan assembly ini bisa terus memotivasi kepada anak-anak yang belum berani tampil di depan teman-temannya sehingga bisa tampil maksimal di lain hari🥰💪
Whatsapp : 0821-2500-6000
www.sekolah-aljannah.com
#sekolahaljannah#sekolahaljannah#sekolahiasaljannah#sekolahislam#sekolahalam#sekolahsains