Kabar gembira! Sebagai tindak lanjut dari kompetisi sepakbola U-11 MILO Football Championship 2019 maka telah terpilih:
#Bapak ISWANDI MULIA SIREGAR (Guru SD IAS Al-Jannah) sebagai salah satu dari 10 Pelatih Terbaik, dan #Ananda ARRAFI DIEMAZ SYATIRI (Murid SD IAS Al-Jannah) sebagai salah satu dari 16 Pemain Terbaik.
Mereka berdua berkesempatan mengikuti kegiatan MILO Football Camp pada tanggal 22-27 April 2019 di Jakarta. Bila berhasil lolos dalam camp tersebut, Ananda DIEMAZ menuju kompetisi internasional di Barcelona, Spanyol.