Alhamdulillah wa syukrulillah…. infaq Jum’at beberapa minggu yang lalu yang dikhususkan untuk saudara kami di Palestina telah terkumpul khusus di unit SD saja sebesar Rp25.000.000. Infaq dari kami (siswa SD) langsung kami serahkan kepada ACT sebagai partner Sekolah IAS Al-Jannah.
Pembiasaan berjamaah melakukan kebaikan dan memiliki empati tinggi ini memang dikhususkan untuk saudara kami di Palestina yang masih terus dizalimi.
Semoga semangat membela agama itu terus tertanam di dalam dada kami (para siswa Al-Jannah)….. Dan semoga juga menjadikan kita semua semakin bersyukur dengan anugrah damai dan tenang dalam menjalankan ibadah sehari-hari, aamiin…