Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakaatuh
My Dear Students….
Level 12 SMA IAS Al-Jannah
Tahun ini benar-benar spesial bagi kita semua. Tahun yang seakan-akan menjadi penegasan nyata dan bukti bahwa “Manusia yang merencanakan, dan Allah-lah yang menentukan.”
Selama ini kita sudah merencanakan dan mengupayakan. Hingga kita siap menghadapi semua macam ujian akademik di sekolah, dan setelah itu kita akan peroleh hasil penilaiannya. Ada penilaian harian, penilaian akhir tahun, dan penilaian ujian nasional.
Ternyata Allah berkehendak lain. Allah turunkan wabah penyakit Covid-19. Akibatnya, kalian harus stay at home, social distancing dan home learning.
Semua berubah. Ujian kalian pun berubah. Tidak ada kertas lembar ujian. Tidak ada UNBK mengerjakan soal-soal di laptop atau di komputer bersama di dalam kelas.
Biasanya ada tulisan terpampang di dinding sekolah, ‘HARAP TENANG ADA UJIAN’. Tapi kali ini tulisan tersebut harusnya ada di hati kita semua, ‘HARAP TENANG KARENA ALLAH SEDANG MEMBERIKAN UJIAN KEHIDUPAN’.
Ujian Kehidupan kali ini sangat spesial. Kalian tidak cukup menjawabnya dengan materi pelajaran yang telah kalian pelajari. Tapi, kalian harus merefleksikan semua materi pelajaran dengan keberadaan dan kekuasaan Allah Sang Maha Pencipta, Sang Maha Bekehendak, karena itulah sebenarnya hakikat ilmu.
Betapa tidak? Ujian wabah penyakit Covid-19 telah membawa pertanyaan yang harus kita jawab bersama, “Kenapa hal ini bisa terjadi?”
Apakah karena kita telah begitu merusak alam? Apakah karena begitu banyak dosa dan maksiat yang telah kita lakukan? Ataukah ada makhluk Allah yang telah begitu sering kita zalimi? Ataukah telah begitu banyak manusia yang melampaui batas dengan makanan yang dilarang oleh Allah dan rasulNya? Atau…?
Sebagaimana ayat dan hadits berikut ini:
Dari ‘Abdullah bin ‘Amru, ia berkata, “Janganlah kalian membunuh katak, karena suaranya adalah tasbih. Jangan pula kalian membunuh kelelawar, karena ketika Baitul-Maqdis roboh ia berkata : ‘Wahai Rabb, berikanlah kekuasaan padaku atas lautan hingga aku dapat menenggelamkan mereka” (HR. Al Baihaqi No. 19166).
Maka wabah penyakit Covid-19 telah menjadi ketetapan Allah SWT, dan menegaskan firman-Nya:
“Telah nampak kerusakan di darat dan di laut disebabkan karena perbuatan tangan manusia, supaya Allah merasakan kepada mereka sebahagian dari (akibat) perbuatan mereka, agar mereka kembali (ke jalan yang benar).” (QS. ar-Rum: 41).
Ujian kali ini juga semakin menegaskan tujuan konsep Sekolah IAS Al-Jannah, bahwasanya kalian dididik tidak hanya untuk dipersiapkan menjadi generasi yang cakap mengelola sumber daya alam, sebagai Khalifatullah. Namun, kalian juga dididik untuk menjadi Abdullah (hamba Allah) yang taat dengan akidah dan syariat-Nya.
‘Ala kulli haal, marilah kita tafakuri ujian wabah Covid-19 ini. Agar menjadi pelajaran dan bekal masa depan kalian sebagai generasi penerus bangsa.
Juga patut kita syukuri. Dalam kondisi ujian yang cukup berat ini, Allah SWT masih melindungi kita baik fisik maupun ruhani. Semoga demikian terus adanya, aamiin yaa rabbal’alamiin….
Anak-anakku lulusan tahun ini insya Allah penuh keberkahan, ujiannya langsung dari Allah. Karenanya, semoga kalian menjadi anak-anak yang tangguh dan selalu bertakwa kepada Allah SWT.
Sukses ya! Kalian hebat! Kami bangga dengan kalian semua!
Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakaatuh
Adelina Pane
Direktur Pendidikan Al-Jannah