Sistem Penilaian Siswa di Sekolah IAS Al-Jannah

Penilaian adalah proses pengumpulan dan pengolahan informasi untuk mengukur pencapaian hasil belajar peserta didik (Permendikbud No. 23 Tahun 2016). Penilaian berfungsi untuk mengetahui efektivitas pembelajaran dan ketercapaian kurikulum.

Ayah Bunda dan teman-teman semua…. Kegiatan penilaian siswa di Sekolah IAS Al-Jannah menggunakan beberapa instrumen dan teknik penilaian. Penilaian tidak hanya difokuskan pada hasil belajar tetapi juga pada proses belajar.

Selama pembelajaran berlangsung, selain mengajar, guru juga mengamati bagaimana siswa mengikuti proses pembelajaran. Dalam kondisi normal (tidak ada pandemi Covid-19), guru mengamati kehadiran siswa, kesiapan mengikuti pembelajaran, kesungguhan, kerja sama kelompok, dan karakternya. Hasil pengamatannya dituangkan dalam laporan perkembangan karakter.

Selain itu, guru juga mengamati minat dan bakat siswa. Guru mengamati apakah siswa tampak senang dalam melakukan pembelajaran, tampak mudah dalam mengerjakan tugas, dan bagaimana hasilnya. Hasil pengamatannya dituangkan dalam laporan pengamatan minat dan bakat.

Untuk penilaian kompetensi akademik, Sekolah IAS Al-Jannah menggunakan instrumen Ulangan Harian dan Ujian Akhir Semester (UAS) baik secara tertulis, lisan maupun praktik sesuai dengan tujuan pembelajarannya. UH dilakukan setiap selesai satu tema/materi pembelajaran.

Ada juga penilaian terhadap tugas-tugas yang diberikan termasuk tugas project. Hasil dari pengerjaan tugas-tugas tersebut (seperti lembar kerja siswa, karya siswa, dll) dikumpulkan menjadi satu penilaian portofolio.

Semua hasil penilaian tersebut dilaporkan kepada orangtua siswa setiap tiga bulan. Hasil laporan ini menjadi landasan bagi guru dan orangtua siswa untuk mengevaluasi diri sejauh mana guru dan orangtua dalam mendidik dan membimbing ke arah yang lebih baik.

Dengan demikian, instrumen ulangan ataupun ujian bukanlah satu-satunya bentuk penilaian siswa. Karena masih banyak pencapaian dari usaha anak-anak yang perlu kita apresiasi.

Leave Comment

Your email address will not be published.